Cara Membasmi Kutu Putih Pada Tanaman yang Mudah & Cepat

Cara Membasmi Kutu Putih Pada Tanaman
Ilustrasi cara membasmi kutu putih pada tanaman (Sumber : Freepik)

Kutu putih merupakan hama tanaman yang menyebarkan virus dan memakan getah. Biasanya kutu putih hidup di daerah yang lembab. Cara menghilangkan hama ini tidak boleh sembarangan karena salah menangani, bisa-bisa akan berdampak kepada tanaman. Nah, bagi Anda yang ingin membuat tanaman Anda terbebas dari kutu putih, berikut adalah cara membasmi kutu putih pada tanaman. 

Cara Membasmi Kutu Putih Pada Tanaman

Sabun Insektisida

Insektisida dapat membasmi kutu karena ia memiliki zat pewangi dan aditif. Cara menggunakan sabun insektisida adalah mencampurkan dua sendok makan cairan insektisida ke dalam tiga liter air. Lalu semprotkan pada tanaman secara rutin. Gunakan cara ini dengan takaran yang sesuai dengan tingkat infeksi kutu putih pada tanaman.

Alkohol

Alkohol dapat menghilangkan kutu putih yang menempel karena zat kandungannya yang kuat. Cara penggunaannya pun cukup mudah, Anda hanya perlu meneteskan cairan alkohol ke kapas lalu gosokan kapas tersebut ke bagian tanaman yang terkena kutu putih. Anda juga dapat menyemprotkannya dengan campuran alkohol dan air sabun yang dimasukan ke botol.

Minyak Mimba

Minyak mimba merupakan minyak dari biji pohon mimba. Minyak ini menghasilkan aroma yang kuat sehingga dapat membasmi kutu putih dengan efek jangka panjang. Untuk menggunakannya Anda hanya perlu campurkan minyak mimba dan satu sendok teh makan sabun cuci piring lalu campurkan ke air satu liter. Setelah itu masukan kedalam botol semprot dan semprotkan ke bagian tanaman yang terkena kutu air.

Bawang Putih

Bawang Putih juga dipercaya dapat menghilangkan hama karena memiliki aroma yang kuat. Untuk membuatnya siapkan satu siung bawang putih, satu siung bawang bombay dan satu sendok teh cabai rawit, haluskan semuanya sampai berbentuk pasta. Kemudian larutkan dengan satu liter air dan diamkan selama satu jam. Sebelum menyemprotkannya campurkan dengan satu sendok makan sabun cuci piring.

Abu Kayu

Anda bisa gunakan abu kayu untuk membasmi hama pada tanaman. Cara mengaplikasikannya adalah masukan segenggam abu kayu ke dalam dua gelas air, lalu semprotkan cairan kebagian yang terkena kutu putih pastikan gunakan takaran yang tepat karena abu kayu bisa membuat tanaman menjadi kering jika takaran tidak sesuai.

Cuka Apel

Cuka apel mengandung zat asam yang dapat membunuh hama termasuk kutu putih. Untuk menggunakanya campurkan cuka apel dengan air dengan perbandingan 1:1 lalu semprotkan langsung ke kutu putih. Cuka apel dapat menghilangkan hama dengan cepat.

Sabun Cuci Piring

Cara membasmi kutu putih yang terakhir adalah menggunakan sabun cuci piring. Sabun cuci piring memiliki zat yang dapat membunuh hama. Untuk membasmi kutu putih caranya adalah masukan beberapa tetes sabun cuci piring ke dalam air hangat dan aduk hingga rata. Kemudian tuang ke dalam botol semprot dan semprotkan ke bagian tanaman yang terkena kutu air dan diamkan hingga 15 menit.

Baca Juga : 6 Cara Membasmi Rayap di Lemari Kayu yang Mudah & Praktis