Bintaro merupakan sebuah kelurahan yang masuk di kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, daerah ini berbatasan langsung dengan Kebayoran Lama Utara dan Kebayoran Lama Selatan disebelah utara, dibagian barat berbatasan dengan kelurahan Pesanggrahan, Tangerang Selatan, dibagian timur dengan Pondok Pinang.
Bintaro memiliki luas area mencapai 450,5 hektar, kawasan ini sejak lama dikenal sebagai tempat “nongkrong”nya anak-anak muda Jakarta Selatan, karena disana terdapat banyak pusat perbelanjaan dan kuliner.
Karena strategisnya lokasi, tak heran membuat Bintaro menjadi salah satu kawasan dengan potensial untuk investasi properti, salah satunya adalah jual beli tanah. Belakangan memang banyak investor melakoni bisnis jual tanah di Bintaro bisnis ini banyak dilakukan karena tergiur akan potensi ditawarkan. Rata-rata investor yang terjun ke bisnis ini kebanyakan mencari keuntungan dengan menyewa tanah untuk pembangunan ruko atau dijual kembali untuk pembangunan perummahan.
Potensi menjalankan bisnis tanah dijual di Bintaro terbilang cukup menarik, pasalnya lokasi tempat ini terbilang strategis serta dikelilingi dengan berbagai sarana transportasi seperti adanya Jalan Tol Pondok Pinang – Serpong – Bandara, dan kereta commuter line. Tidak hanya itu, Bintaro juga diapit pusat pertumbuhan TB Simatupang, Pondok Indah dan Serpong.
Tahun | Pencarian Iklan Tanah Dijual | Kenaikan Pencarian Tanah Dijual |
2015 | 1.266 | - |
2016 | 1.465 | 15% |
2017 | 1.699 | 18% |
2018 | 1.998 | 17% |
Beberapa waktu portal properti Lamudi, melakukan survei perihal pencarian iklan lahan dijual melalui Google dikawasan Bintaro, dari hasil survei tersebut, ternyata minat mencari informasi iklan lahan dijual didaerah tersebut cukup tinggi. Contohnya seperti pada tahun 2015 jumlah pencaria lahan dijual ada 1.266 orang, kemudian tahun 2016 naik menjadi 1.466 pencarian, lalu periode 2017 menjadi 1.699 orang, terakhir tahun 2018 menjadi 1.998 orang atau meningkat menjadi 17% jika dibandingkan tahun sebelumnya.
Banyaknya pencari tanah berminat untuk membeli lahan dikawasan paling ujung Jakarta Selatan ini karena tempat ini cukup strategis, disana terdapat banyak fasilitas komersial seperti mall, pusat perbelanjaan, perkantoran, rumah sakit hingga pusat pendidikan. Keberadaan fasilitas tersebut tentunya dapat mempermudah aktivitas masyarakat yang tinggal disekitar lokasi.
Bintaro menjadi salah satu pintu masuk menuju Tangerang Selatan, setiap harinya banyak pengendara mobil ataupun motor menggunakan jalur ini untuk menuju Tangsel, karena kondisi ini tak heran kawasan itu banyak berdiri ruko ataupun kios, makanya tak heran bagi mereka yang ingin terjun ke bisnis lahan dijual sangat tepat menyewakan sebagai kios.
Karena tingginya potensi ditawarkan, tak heran banyak pengembang yang mengembangkan proyek potensi, baik perumahan dengan skala kecil, apartemen hingga dengan konsep kota mandiri. Contohnya seperti PT Jaya Real Property yang membangun kota mandiri dengan nama Bintaro Jaya, luas lahan daerah yang dibangun seluas 2.499 hektar, mereka telah membangun daerah ini sejak tahun 1979 disana terdapat perumahan, ruko, apartemen, hingga pusat perbelanjaan.
Tahun | Harga Tanah Dijual* | Kenaikan Nilai Tanah Dijual |
2015 | 12.980.722 | - |
2016 | 13.472.522 | 5% |
2017 | 13.976.444 | 6% |
2018 | 14.620.722 | 7% |
*Harga tanah dijual per meter persegi
Meningkatnya harga tanah didaerah Bintaro memang tidak terlepas dari keberadaan infrastruktur yang ada disana, tidak hanya itu disana juga ada banyak terdapat gedung perkantoran yang berada dikawasan TB Simatupang, Tangerang Selatan hingga pusat perbelanjaan didaerah
Berdasarkan data Lamudi, banderolan tanah dijual di Bintaro setiap tahunnya terus merangkak naik. Kenaikan tersebut memang terjadi secara perlahan, namun bagi para investor properti, kenaikan tersebut tetap dianggap sebagai sentimen positif. Seperti pada tahun 2015 rata-rata harga jual tanah disana 12.980.722 per meternya, kemudian pada periode 2016 meningkat menjadi 13.472.522 per meter persegi,lalu tahun 2017 menjadi 13.976.444 per meternya. Terakhir pada periode 2018 menjadi 14.620.722 per meter.
Sebagai sebuah kawasan hidup, tempat ini juga memiliki beragam fasilitas umum yang cukup lengkap mulai dari transportasi massal, pusat perbelanjaan, pusat pendidikan hingga perkantoran keberadaan fasilitas umum ini tentunya dapat mendorong bisnis tanah dijual disana.
Nama | Alamat |
Universitas Pembangunan Jaya | Jalan Cendrawasih, Sawah Baru, Ciputat |
Mustopo | Jalan Bintaro Permai No 3 |
STAN | Jl. Bintaro Utama Sektor V |
Nama | Alamat |
Bintaro X-Change | Jalan Lingkar Tol, Pondok Jaya, Pondok Aren |
Bintaro Junction | Jl. BintaroUtama Pd. Aren |
Bintaro Plaza | Jl. BintaroUtama Sektor 3A |
Lotte Mall | Jalan M.H. Thamrin CBD Area Kav. Blok B7 / 01-06 |
Nama | Alamat |
Rumah Sakit Dr. Suyoto | Jl. RC. Veteran No.178 - Pesanggrahan |
RS Premier | Jl. Moh. Husni Thamrin No.1, Pd. Jaya, Kec. Pd. Aren |
Bintaro Plaza | Jl. BintaroUtama Sektor 3A |
Nama | Alamat |
Stasiun Pondok Ranji | Jl. WR Supratman No.50, Pondok Aren, Ciputat Timur |
Stasiun Sudimara | Jombang, Ciputat |
Stasiun Jurangmangu | Jalan Cendrawasih, Pondok Aren |