Tingginya jumlah kunjungan wisatawan di kawasan Badung, Bali yang memberikan peluang besar bagi para investor untuk mengembangkan pasar properti khususnya yang mendukung sektor pariwisata. Salah satu yang paling banyak diincar ialah sektor penginapan berupa hotel, vila, condotel maupun cottage yang makin banyak dikembangkan sebagai bisnis sewa menyewa properti. Kota dengan enam kecamatan ini terbentang luas dari utara hingga selatan pulau Bali sehingga membuatnya kaya akan berbagai objek pariwisata.
Meskipun pasar perkembangan jual beli hunian tidak sebesar hotel dan kondotel, namun banyak wisatawan yang menyukai suasana perumahan seperti yang ditawarkan villa-villa di Bali. Dengan pilihan kisaran harga beragam, jangka waktu kontraknya juga ada yang disediakan mulai harian, minggu, bulan dan tahunan. Sehingga bagi para backpacker, hunian sewa seperti landed house juga menjadi buruan karena harganya yang lebih pas di kantong.
Keberadaan beberapa objek wisata internasional di Bali membuat banyak orang yang tak pernah bosan mengunjungi kota ini untuk melepas penat di musim liburan. Setiap tahunnya ada jutaan wisatawan asing dan juga wisatawan dalam negeri yang menyambangi kawasan ini. Beberapa area yang banyak menjadi buruan untuk sewa rumah di Badung adalah Kuta, Karena lokasinya yang dekat dengan bandara internasional Ngurah Rai dan juga berjarak hanya 5 km menuju Nusa Dua. Selain itu sejumlah akses publik dan pusat berbelanjaan dapat Anda temukan di kawasan ini. Harga sewa rumah di Badung ditawarkan mulai dari Rp 35 juta per tahun untuk unit seluas 108 m2. Pilihan rumah kontrakan yang disewakan bulanan lainnya seperti di beberapa lokasi di Seminyak, Kerobokan, dan Jimbaran juga banyak diminati untuk bertempat tinggal.
Saat ini Badung memiliki tiga kawasan pembangunan: Bagian Badung Utara yang berpusat di Blahkiuh fokus terhadap pengembangan pertanian dan konservasi. Kemudian bagian pusat yang mencakup Mengwi dengan pertanian dan industri perumahan. Serta bagian Selatan yang fokus terhadap industri pariwisata, pendidikan dan komersial mencakup Kuta, Nusa Dua, Tanjung Benoa, Bukit, Jimbaran dan Kedonganan. Beberapa lokasi tersebut dapat menjadi destinasi wisata yang menarik bagi Anda yang ingin berlibur sekaligus menikmati tiap sudut keindahan kota ini.
Jika Anda yang sedang mencari hunian kontrak, Anda wajib untuk menentukan jenis hunian yang tepat dan disesuaikan dengan kebutuhan. Pilihan untuk menginap di villa merupakan keputusan tepat bila Anda ingin pergi berlibur bersama keluarga besar, maupun bagi pasangan yang ingin berbulan madu. Dengan fasilitas khusus seperti kolam renang, spa dan fasilitas privat lainnya, villa merupakan pilihan tepat dan jauh lebih murah dibanding hotel.
Namun bila Anda ingin menetap dalam jangka waktu yang lebih lama, misalnya tahunan, dan memiliki anggaran tertentu, Anda dapat memilih untuk tinggal di rumah kontrakan yang ukurannya disesuaikan dengan kebutuhan. Selain itu townhouse kini juga menjadi tipe hunian yang banyak dilirik oleh para ekspatriat karena fasilitasnya yang lengkap dan mewah.